1. Republik Indonesia adalah Negara pertama yang lahir sesudah
berakhirnya Perang Dunia II pada tahun 1945. RI merupakan Negara ke 70
tertua di dunia.
2. Tiga orang Presiden RI pertama memiliki bulan lahir yang sama, yaitu
bulan juni. - Bung karno lahir 6 Juni 1901 (nama asli Kusno
Sosrodihardjo). - Pak Soeharto 8 Juni 1921. - Sedangkan Pak Habibie 25
Juni 1936.
3. Istana Merdeka mulai dibangun pada tahun 1873 dan selesai pada tahun
1879. Istana tsb di rancang oleharsitek Drossares dengan luas 6,8 hektar
dan 16 jumlah anak tangga yg terdapat di bagian depan gedung.
4. Sebelum digunakan oleh pemerintah Indonesia, Istana Kepresidenan
Bogor digunakan sbg rumah peristirahatan Gubernur Jenderal Belanda.
Tercatat 44 orang gubernur jenderal Belanda pernah menjadi penghuni
istana yang pada masa penjajahan bernama Istana Buitenzorg.
5. Istana Kepresidenan Tampaksiring merupakan satu-satunya Istana RI
yang dibangun setelah Indonesia Merdeka, tepatnya pada tahun 1957.
6. WR. Soepratman, pencipta lagu kebangsaan wafat pada tgl 17 Agustus
1938. Tepat tujuh tahun sebelum proklamasi kemerdekaan RI dinyatakan.
7. Lagu " Indonesia Raya " di ciptakan pada tahun 1942 (ralat tahun
1924) dan dikumandangkan untuk pertama kalipada tanggal 28 Oktober 1928,
tepatnya pada penutupan acara Kongres Pemuda II yang melahirkan Sumpah
Pemuda.
8. Mobil dinas Kepresidenan RI yang pertama adalah mobil Buick keluaran
tahun 1939 yang digunakan Alm. Bung Karno. Sedangkan Alm. Bung Hatta
menggunakan mobil dinas De Soto.
9. Republik Gabon di Afrika Barat memiliki tanggal kemerdekaan yang sama dengan RI. Bedanya, Gabon merdeka pada tahun 1960.
10. Rupiah dinyatakan sebagai mata uang nasional RI pada rgl 2 November 1949.
11. 21 Jumlah dentuman meriam yang dibunyikan untuk menyambut tamu
negara yang merupakan kepala negara. Sedangkan untuk menyambut tamu
negara yang merupakan kepala pemerintahan di bunyikan 19 kali dentuman
meriam.
『 Bahasa Indonesia 』
12. Bahasa Indonesia dijadikan Bahasa Resmi Ke-2 di Vietnam.
13. Bahasa Indonesia dipelajari lebih dari 45 Negara di dunia.
14. Wikipedia bahasa Indonesia yang menduduki peringkat ke 26 di dunia dan Terbesar Ketiga di Asia.
15. Bahasa Indonesia bahasa ketiga yang paling banyak digunakan pada wordpress.
16. Bahasa dan Musik Indonesia dikirim ke luar angkasa.
『 Sepak Bola Indonesia 』
17. Indonesia merupakan negara pertama di Asia yang berhasil tembus ke
Piala Dunia, tepatnya pada tahun 1930 yang ketika itu Indonesia masih
bernama Hindia Belanda.
18. Kapten Timnas Indonesia, Andik Vermansyah pernah diincar oleh klub-klub Eropa, diantaranya FC Porto, dan FC Novarra.
19. Setelah berakhirnya Piala AFF pada tahun 2010 lalu, Oktovianus Maniani masuk dalam pemain muda potensial Asia versi ESPN.
20. Cristian Gonzales merupakan pemain pertama yang dinaturalisasi untuk menjadi pemain Timnas Merah Putih.
21. Beberapa tahun yang lalu, klub asal Papua, Persipura Jayapura pernah
mengalahkan ranking klub Liga Inggris, Everton di kategori klub terbaik
dunia versi IFFHS.
22. Johny Heitinga, pemain Timnas Belanda sekaligus klub Everton mengakui mempunyai darah Indonesia dari Ayahnya.
23. Kemenangan terbesar Timnas Indonesia atas Malaysia adalah 5-1 yang
ketika itu Indonesia menjadi tuan rumah babak penyisihan Piala AFF 2010.
24. Bila Jepang memiliki Tsubasa, Indonesia mempunyai Si Madun, wkwkwk,,
25. Kieth Kayamba Gumbs merupakan pemain tertua di ISL musim 2012/2013 dengan usia menginjak 41 tahun.
26. Ranking FIFA Timnas Indonesia per 6 Juni 2013 merosot hingga
peringkat 170 dunia dan merupakan posisi terendah yang pernah dialami
Timnas Garuda.
27. Suporter Indonesia termasuk dalam 10 Suporter Terbesar &
Terfanatik di Dunia di posisi 3. Franz Beckenbauer mengatakan bahwa
Indonesia adalah salah satu negara yang mempunyai supporter terloyal.
Dan hal itu dibuktikan dengan tingginya angka rata-rata kepadatan
stadion di Indonesia yang bisa mencapai 96%.
28. Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) termasuk dalam 10 stadion terbaik di Asia dan 10 terbesar dunia.
29. Sepakbola mulai berkembang di Indonesia pada akhir tahun 1920-an dan
awalnya dikenal dengan istilah voetbal dari Bahasa Belanda.
『 Julukan Negara Indonesia 』
30. Jamrud Khatulistiwa Julukan ini diberikan dunia kepada Indonesia
karena letak geografis Indonesia yang dilintasi oleh garis khatulistiwa
dengan penampakan alam yang sangat hijau seperti jamrud.
31. Nusantara. Ini adalah julukan yang di sematkan oleh kerajaan
majapahit terhadap wilayah Indonesia dari Sumatra sampai Papua dalam
literature bahasa Jawa. Selain itu, Thailand juga menyebut Indonesia
dengan julukan Nusantara merunut pada sejarah kerajaan Majapahit dulu.
32. Negara Agraris. Julukan ini mengacu pada kenyataan bahwa lahan
pertanian Indonesia sangat luas dengan sebagian besar mata pencaharian
penduduk kita sebagai petani Negara Maritim Julukan ini mengacu pada
kenyataan perairan Indonesia yang luas.
33. Negara Nyiur. Julukan ini disematkan karena Indonesia adalah Negara maritim yang otomatis ditumbuhi oleh pohon-pohon kelapa.
34. Negara Seribu Candi. Julukan negeri seribu candi diberikan dunia
kepada Indonesia berawal dari dipilihnya candi Borobudur sebagai salah
satu dari 7 keajaiban dunia.
35. Negara Seribu Pulau. Julukan ini diberikan melihat Indonesia terdiri
dari ribuan pulau sekaligus menegaskan bahwa Indonesia adalah Negara
kepulauan dengan jumlah pulau terbanyak di dunia.
36. Negara Megabiodiversitas. Julukan ini diberikan kepada Indonesia
karena para peneliti dunia kagum akan keanekaragaman Flora dan Fauna
yang ada termasuk spesies purba dan spesies langka di Indonesia seperti
Komodo, Anggrek Hitam dan Raflessia Arnoldi.
37. Garuda. Julukan ini mengacu pada symbol Negara Indonesia.
38. Heaven Earth. Julukan ini diberikan kepada Indonesia karena banyak
Negara dunia iri dengan kekayaan alam Indonesia yang subur dengan hasil
bumi yang melimpah dan pemandangan yang memanjakan mata.
39. Paru-Paru Dunia. Julukan ini beberapa kali di sematkan oleh AS dan
Singapura melihat pulau Kalimantan sebagai hutan yang harus dilindungi
karena berfungsi sebagai penopang paru-paru dunia
40. The Big Mouslem Population. Ini julukan yang diberikan orang musim
dunia kepada Indonesia atas kekaguman mereka terhadap kuantitas pemeluk
agama Islam di Indonesia.
41. Our Large Neighbour to North and Our Nearest Asian Neighbour. Ini
julukan yang diberikan pemerintah Australia melihat Indonesia adalah
Negara asia tetangga terbesar dan terdekat secara letak geografis dengan
Australia.
42. Balinesia. Julukan Ini diberikan oleh para tourist yang mengagumi
penampakan alam saat berkunjung ke bali. Dengan catatan sebenarnya para
tourist itu tidak tahu jika bali adalah bagian dari indonesia
43. Macan Asia yang Tertidur. Julukan aslinya adalah Macan Asia. tapi
julukan ini berubah menjadi Macan Asia yang tertidur pada era modern.
Ini julukan yang diberikan oleh Negara-negara asia terhadap Indonesia
karena Indonesia diakui memiliki potensi menjadi sebuah negeri adidaya.
44. Mafia Asia. Julukan ini diberikan karena indonesia menjadi penggerak pembahasan masalah-masalah di Asia.
『 7 Keajaiban Alam Indonesia 』
45. Ubur-ubur yang tidak menyengat, Danau Kakaban, Kal-Tim.
Kampung Admin,, jiiahh pamer,, wkwkwk
keajaiban dari Danau Kakaban ini adalah adanya ubur-ubur yang tidak
menyengat yang tinggal di bawah airnya. Ajaibnya, ubur-ubur seperti ini
hanya terdapat di dua tempat di dunia, yaitu di Danau Kakaban dan
Jellyfish Lake di Palau, Micronesia di kawasan tenggara Laut Pasifik.
46. Garam yang berada di atas gunung, Gunung Krayan, Kal-Tim Masih di
Kaltim, satu lagi keajaiban di sini adalah terdapat garam di atas
gunung. Garam tersebut berada dalam sumur di Desa Long Midang, Gunung
Krayan yang berjarak 100 km dari laut di ketinggian 2.400 mdpl. Ajaib!
47. Fosil penyu dan batu karang, Gua Batu Cermin, Manggarai Barat, NTT
Selain komodo, Gua Batu Cermin merupakan keajaiban dari NTT. Sebabnya,
di dalam gua ini terdapat gugusan batu karang dan fosil penyu di dinding
guanya. Gua Batu Cermin berada di Kampung Wae Kesambi, Kecamatan
Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Flores Barat, NTT.
48. Pasir pantai merah muda, Pulau Komodo, NTT Pantai ini mempunyai
pasir yang berwarna pink. Datanglah ke Pink Beach di Pulau Komodo.
Pantai ini letaknya ada di balik bukit, sehingga sepi dan terpencil. Air
laut di sekitar pantainya sangat biru jernih dan menggoda untuk diving
atau snorkeling. Warna pink di pantai ini akan terlihat lebih pekat
dibanding pasir yang masih kering.
49. Danau tiga warna, Ende, NTT Danau Kelimutu yang mempunyai tiga
warna. Hitam, biru tua, dan biru, adalah tiga warna dari danau ini yang
terletak di Kecamatan Kelimutu, Ende, NTT. Tak hanya wisatawan dalam
negeri saja, danau ini sudah memesona hingga ke traveler mancanegara.
50. Air panas di pinggir pantai, Tidore Pantai Akesahu, Tidore, Maluku
Utara, terdapat pemandian air panas di pinggir pantai. Benar-benar di
pinggir pantai dan di depan Anda adalah lautan
51. Pasir putih di bukit Lembah Baliem, Papua Desa Aikima di Lembah
Baliem, Kabupaten Jayawijaya, Papua. Di sana terdapat pasir putih yang
berada di atas bukit dan berjarak ratusan kilometer dari pantai. Wow!
『 Keindahan Alam Indonesia 』
52. Gunung Rinjani, NTB Rinjani memiliki panaroma yang bisa dibilang
paling bagus di antara gunung-gunung di Indonesia. Setiap tahunnya
(Juni-Agustus) banyak dikunjungi pencinta alam mulai dari penduduk
lokal, mahasiswa, pecinta alam.
53. Pulau Komodo, NTT Taman Nasional Komodo (TN. Komodo) merupakan
kawasan yang terdiri dari beberapa pulau dengan perairan lautnya.
Pulau-pulau tersebut merupakan habitat satwa komodo (Varanus
komodoensis) yaitu reptil purba yang tersisa di bumi.
54. Kepulauan Raja Ampat, Papua Barat merupakan kepulauan yang berada di
barat pulau Papua di provinsi Papua Barat, tepatnya di bagian kepala
burung Papua. Kepulauan ini merupakan tujuan penyelam-penyelam yang
tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya.
55. Kawah Ijen, Jawa Timur Kawah Ijen merupakan salah satu gunung berapi
atraksi wisata di Indonesia. Kawah Ijen merupakan objek wisata
terkenal, yang telah dikenal oleh para wisatawan domestik dan asing
karena keindahan alam dan bahari.
56. Carstensz Pyramid, Papua Indonesia patut berbangga dengan keunikan
dan kekayaan alam serta tradisi masayarakatnya. Kali ini, Carstenz
Pyramid atau yang bisa disebut dengan puncak jaya, juga berada di Papua.
Puncak Carstensz ini merupakan puncak tertinggi di Australia dan
Oceania.
57. Gunung Anak Krakatau, Selat Sunda Krakatau adalah kepulauan vulkanik
yang masih aktif dan berada di Selat Sunda antara pulau Jawa dan
Sumatra. Nama ini pernah disematkan pada satu puncak gunung berapi di
sana yang, karena letusan pada tanggal 26-27 Agustus 1883, kemudian
sirna. Letusannya sangat dahsyat dan tsunami yang diakibatkannya
menewaskan sekitar 36.000 jiwa.
58. Gunung Bromo, Jawa Timur Gunung Bromo merupakan gunung berapi yang
masih aktif dan paling terkenal sebagai obyek wisata di Jawa Timur.
Sebagai sebuah obyek wisata, Gunung Bromo menjadi menarik karena
statusnya sebagai gunung berapi yang masih aktif.
59. Taman laut Bunaken Sulawesi Utara memiliki 20 titik penyelaman (dive
spot) dengan kedalaman bervariasi hingga 1.344meter. Dari 20 titik
selam itu, 12 titik selam di antaranya berada di sekitar Pulau Bunaken.
Dua belas titik penyelaman inilah yang paling kerap dikunjungi penyelam
dan pecinta keindahan pemandangan bawah laut.
60. Danau Toba, Sumatra Utara Danau Toba adalah sebuah danau vulkanik
dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer (danau
volkanik terbesar di dunia). Di tengah danau ini terdapat sebuah pulau
vulkanik bernama Pulau Samosir. Danau Toba sejak lama menjadi daerah
tujuan wisata penting di Sumatera Utara selain Bukit Lawang dan Nias,
menarik wisatawan domestik maupun mancanegara.
『 7 Flora dan Fauna yg Langka di Indonesia 』
61. Flora
• Badak Jawa (Rhinocerus sondaicus). Binatang endemik pulau Jawa dan
hanya terdapat di TN. populasi hanya 20-27 ekor. • Badak Sumatera
(Dicerorhinus sumatrensis). Populasi badak sumatera hanya 220-275 ekor
(2007). • Macan Tutul Jawa atau Macan Kumbang (Panthera pardus melas)
Subspesies ini populasinya kurang dari 250 ekor. • Rusa Bawean (Axis
kuhlii) populasi antara 250-300 ekor (2006). • Harimau Sumatera
(Panthera tigris sumatrae). populasinya tinggal 400-500 ekor. • Beruk
Mentawai (Macaca pagensis). Satwa populasinya antara 2.100-3.700 ekor. •
Orangutan Sumatera (Pongo abelii). populasinya sekitar 7.300 ekor
(2004). • Simpei Mentawai (Simias concolor). Endemik Populasi
6.000-15.500 ekor (2006). • Kanguru Pohon Mantel Emas ( ). populasinya
N/A. • Kanguru Pohon Mbaiso atau Dingiso (Dendrolagus mbaiso). Endemik
Papua Indonesia • Kera Hitam Sulawesi (Macaca nigra). Kera langka
populasi sekitar 100.000 ekor.
62. Balam Suntai (Palaquium walsurifolium), balam suntai adalah salah
satu jenis tanaman langka asli indonesia. tanaman langka ini memiliki
kualitas kayu yang baik.
63. Bayur (Pterospermum sp). Tanaman langka indonesia ini memiliki nama
daerah Balang, wadang, walang, wayu. bayur adalah jenis tanaman langka
yang memiliki kualitas kayu bagus.
64. Pohon Ulin (Eusiderxylon zwageri). Tanaman langka ini juga dikenal
dengan kayu besi. tanaman khas kalimantan ini memilki diameter 60-120 cm
dan tinggi 20-30m
65. Cendana (Santalum album). Cendana atau cendana wangi, merupakan
tanaman langka penghasil kayu cendana dan minyak cendana. Kayunya
digunakan sebagai rempah-rempah, bahan dupa, aroma terapi, campuran
parfum, serta sangkur keris (warangka).
66. Damar, Kopal Keruling (Agathis labillardieri). Tanaman langka ini
berasal dari papua. Damar adalah salah satu jenis pohon potensial yang
mempunyai nilai ekonomi tinggi.
67. Bunga Rafflesia hidup di Tama Nasional Bengkulu, mempunyai ukuran
dengan diameter bunga yang hampir mencapai 1 meter. Bunga ini terkenal
dengan sebutan bunga bangkai karena mengeluarkan bau busuk yang
menyengat.
『 Fakta Lainnya 』
68. RI merupakan Negara kepulauan terbesar di dunia.yang terdiri dari
17.504 pulau (termasuk 9.634 pulau yang belum diberi nama dan 6.000
pulau yang tidak berpenghuni). Disini ada 3 dari 6 pulau terbesar
didunia, yaitu : Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia dengan luas
539.460 km2), Sumatera (473.606km2) dan Papua (421.981 km2).
69. Indonesia adalah Negara maritim terbesar di dunia dengan perairan
seluas 93 ribu km2 dan panjang pantai sekitar 81 ribu km2 atau hampir
25% panjang pantai di dunia.
70. Pulau Jawa adalah pulau terpadat di dunia dimana sekitar 60% hamper
penduduk Indonesia (sekitar 130 juta jiwa) tinggal di pulau yang luasnya
hanya 7% dari seluruh wilayah RI.
71. Indonesia merupakan Negara dengan suku bangsa yang terbanyak di
dunia. Terdapat lebih dari 740 suku bangsa/etnis, dimana di Papua saja
terdapat 270 suku.
72. Negara dengan bahasa daerah yang terbanyak, yaitu, 583 bahasa dan
dialek dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa di
Indonesia. Bahasa nasional adalah bahasa Indonesia walaupun bahasa
daerah dengan jumlah pemakai terbanyak di Indonesia adalah bahasa Jawa.
73. Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia. Jumlah pemeluk
agama Islam di Indonesia sekitar 216 juta jiwa atau 88% dari penduduk
Indonesia. Juga memiliki jumlah masjid terbanyak dan Negara asal jamaah
haji terbesar di dunia.
74. Monumen Budha (candi) terbesar di dunia adalah Candi Borobudur di
Jawa Tengah dengan tinggi 42meter (10 tingkat) dan panjang relief lebih
dari 1 km. Diperkirakan dibuat selama 40 tahun oleh Dinasti Syailendra
pada masa kerajaan Mataram Kuno (750-850).
75.Tempat ditemukannya manusia purba tertua di dunia, yaitu :
Pithecanthropus Erectus yang diperkirakan berasal dari 1,8 juta tahun
yang lalu.
76. Republik Indonesia adalah Negara pertama yang lahir sesudah
berakhirnya Perang Dunia II pada tahun 1945. RI merupakan Negara ke 70
tertua di dunia.
77. Indonesia adalah Negara pertama (hingga kini satu-satunya) yang
pernah keluar dari Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) pada tgl 7 Januari
1965. RI bergabung kembali ke dalam PBB pada tahun 1966.
78. Tim bulutangkis Indonesia adalah yang terbanyak merebut lambang
supremasi bulutangkis pria, Thomas Cup, yaitu sebanyak 13 x (pertama
kali th 1958 & terakhir 2002). Tapi riskan untuk dilampaui China,
melihat trend terakhir ini.
79. Indonesia adalah penghasil gas alam cair (LNG) terbesar di dunia
(20% dari suplai seluruh dunia) juga produsen timah terbesar kedua.
80. Negara ini punya cadangan gas alam TERBESAR DI DUNIA ! tepatnya di
Blok Natuna. Berapa kandungan gas di blok natuna? Blok Natuna D Alpha
memiliki cadangan gas hingga 202 TRILIUN kaki kubik!!.
81. Negara ini punya Hutan Tropis terbesar di dunia. hutan tropis ini
memiliki luas 39.549.447 Hektar, dengan keanekaragaman hayati dan
plasmanutfah terlengkap di dunia. Letaknya di Pulau Sumatra, Kalimantan
dan Sulawesi.
82. Indonesia menempati peringkat 1 dalam produk pertanian, yaitu :
cengkeh (cloves) & pala (nutmeg), serta no.2 dalam karet alam
(Natural Rubber) dan minyak sawit mentah (Crude Palm Oil).
83. Indonesia adalah pengekspor terbesar kayu lapis (plywood), yaitu sekitar 80% di pasar dunia.
84. Terumbu Karang (Coral Reef) Indonesia adalah yang terkaya (18% dari total dunia).
85. Indonesia memiliki species ikan hiu terbanyak didunia yaitu 150 species.
86. Biodiversity Anggrek terbeser didunia : 6 ribu jenis anggrek, mulai
dari yang terbesar (Anggrek Macan atau Grammatophyllum Speciosum) sampai
yang terkecil (Taeniophyllum, yang tidak berdaun), termasuk Anggrek
Hitam yang langka dan hanya terdapat di Papua.
87. Memiliki hutan bakau terbesar di dunia. Tanaman ini bermanfaat untuk
mencegah pengikisan air laut/abrasi. Binatang purba yang masih hidup :
Komodo yang hanya terdapat di pulau Komodo, NTT adalah kadal terbesar di
dunia. Panjangnya bias mencapai 3 meter dan beratnya 90 kg.
88. Rafflesia Arnoldii yang tumbuh di Sumatera adalah bunga terbesar di
dunia. Ketika bunganya mekar, diameternya mencapai 1 meter.
89. Memiliki primata terkecil di dunia, yaitu Tarsier Pygmy (Tarsius
Pumilus) atau disebut juga Tarsier Gunung yang panjangnya hanya 10 cm.
Hewan yang mirip monyet dan hidupnya di atas pohon ini terdapat di
Sulawesi.
90. Tempat ditemukannya ular terpanjang di dunia yaitu, Python Reticulates sepanjang 10 meter di Sulawesi.
91. Ikan terkecil di dunia yang ditemukan baru-baru ini di rawa-rawa
berlumpur Sumatera. Panjang 7,9 mm ketika dewasa atau kurang lebih
sebesar nyamuk. Tubuh ikan ini transparan dan tidak mempunyai tulang
kepala.
92. PT. PAL sukses membuat salah satu kapal terbaik di dunia "Star 50"
berbobot 50,000 ton. Salah satu Negara yang memesan kapal ini adalah
Singapura.
93. Di Singapura, gamelan menjadi mata pelajaran wajib di sekolah dasar pada hampir sebagian wilayahnya.
94. Pabrik/manufaktur Mattel (boneka Barbie USA) hanya ada 2 di dunia.
Pabrik pertama berada di China dan lainnya di Jababeka, Cikarang, Jawa
Barat.
95. Brand internasional yang amat prestisius, Gucci, menggunakan kain tenun asli Indonesia sebagai bahan bakunya.
96. Mobil terpopuler di Uni Emirat Arab adalah Toyota Kijang Innova yang sepenuhnya diproduksi di Indonesia.
97. Bunga nasional Korea Utara yang amat popular Kimilsungia berasal
dari Indonesia dan diberi nama oleh Presiden RI pertama Ir. Soekarno.
98. Tahukah Anda, Air Bridge " tangga belalai menuju pintu pesawat yang
ngetrend di bandara-bandara dunia kali pertama dibuat oleh PT Bukaka,
Indonesia.
99. Pejuang HAM legendaris dan bapak pembebasan Negara Afrika Selatan,
Nelson Mandela, setelah berhasil menghapus Apartheid di negerinya,
mengakui bahwa perjuangannya itu diinspirasikan oleh perjuangan Syekh
Yusuf dari Makassar.
100. Tahun 2002, dalam Special Edition TIME magazine on Asian Heroes,
penyanyi Iwan Fals menjadi cover fullpage. Begitu juga dengan Aa Gym di
tahun 2006 (The Holy Quran).
101. Mobil prestisius, Mercedes Benz, menggunakan knalpot buatan
Indonesia, yang pengerjaannya sepenuhnya dilakukan di Purbalingga, Jawa
Tengah.
102. Presiden RI ke-3, BJ Habibie adalah pemegang 46 paten di bidang aeronautika dunia.
103. David Foster mengaku, lagu ciptaanya "To Love You More" yang
dibawakan Celine Dion terinspirasi dari musik Keroncong yang berasal
dari Indonesia.
104. Menara Kuala Lumpur ternyata dirancang oleh putra Indonesia, Ir.Achmad Murdijat alumni ITB.
105. Indofood merupakan produsen mie instan terbesar di dunia.
106. Tas Bagteria made in Indonesia telah dijajakan di berbagai etalase
di mall-mall kelas atas di 32 negara di seluruh penjuru dunia. Public
figure dunia yang mengenakan produk ini antara lain Paris Hilton, Zara
Phillips, Emma Thomson, dan Audrey Tatou.
107. Tiga jenis kopi andalan Starbucks di Seattle, AS, adalah :
Sumatera, Java Mocha dan Toraja Coffee. Ketiga jenis kopi ini dipajang
di etalase paling depan.
108. Koin Ringgit Malaysia dan passport Malaysia adalah produksi PT PERURI.
109. Seragam serdadu NATO diproduksi oleh PT Sritex, Solo, Jawa Tengah.
110. Kacang Dua Kelinci (PT Dua Kelinci), menjadi sponsor Real Madrid.
111. Motor GP, Produsen Honda menggunakan jargon "One Heart" (Honda
Indonesia) yang terpasang dimotor balapnya, Yamaha juga membubuhi jargon
"Semakin di Depan" di baju balapnya. Walaupun motor Jepang, tapi semua
produksinya dilakukan di Indonesia.
112. Stadion Gelora Bung Karno merupakan stadion terbesar ke-2 di Asia.
113. Senjata yang namanya Kriss SVD terinspirasi dari senjata
tradisional Indonesia, Keris. Pencipta Kriss SVD ternyata pernah tinggal
di Indonesia.
114. Sepatu Adidas bekerja sama dengan salah satu perusahaan sepatu
Indonesia dan merupakan satu-satunya perusahaan sepatu yang dipercaya
oleh Adidas untuk memproduksi Football Shoes di seluruh dunia.
115. Biji kopi luwak adalah biji kopi termahal di dunia, dan produsennya adalah Indonesia.
116. Jersey dan Jaket Official Manchester United adalah buatan Indonesia.
117. Indonesia Punya Tambang Emas Negara ini punya pertambangan emas
terbesar dengan kualitas emas terbaik di dunia namanya PT Freeport.
118. Kain Tenun Asli, Kita mengenal produk peragaan busana terkenal
kelas dunia GUCCI asal Italia. Produk langganan publik figur dunia
tersebut ternyata menggunakan kain tenun asal Indonesia sebagai bahan
bakunya.
119. Kekayaan Bahari, Kekayaan alam laut Indonesia ternyata juga luar
biasa. Kekayaan itu antara lain adalah terdapatnya spesies ikan hiu
terbanyak di dunia yaitu sekitar 150 spesies, terdapatnya ikan terkecil
di dunia tepatnya di Sumatera yang panjang tubuhnya 7.9 mm, transparan,
dan tidak bertulang kepala. Indonesia juga memiliki gugusan terumbu
karang terbanyak dan terindah yang di sebut segitiga coral, namun 65%
dari 75.000 km² segitiga coral itu ada di Indonesia.
120. Hutan Terbesar, Dunia telah mengakui bahwa Indonesia memiliki
kekayaan alam yang sangat banyak dan beragam Hutan dengan luas
39.549.447 hektar di pulau sumatera, kalimantan, Dan sulawesi.
121. Militer Indonesia (TNI) Cukup Disegani di dunia Kekuatan militer
Indonesia sudah diakui oleh dunia sejak lama. Baik strateginya maupun
prestasi TNI tidak bisa di pandang sebelah mata,terbukti dengan strategi
gerilya yang banyak diikuti pleh Negara lain.
122. Kota Petir, Aktivitas petir terbanyak dalam Guinness Book of World
Records, Cibinong, Bogor di Jawa Barat diakui sebagai tempat dengan
aktivitas petir tertinggi di dunia. Pada tahun 1988, stasiun cuaca lokal
tercatat 322 hari dengan petir.
123. Cincin Api Dunia, Indonesia memiliki lebih dari 400 gunung berapi dan 130 di antaranya termasuk gunung berapi aktif.
www.sttindonesia.ac.id